INFOEKBIS.COM – Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto mengakui dirinya ingin mendorong industri dalam negeri untuk terus ditingkatkan.
Termasuk kemampuan produksi brand atau merek-merek anak bangsa.
Hal itu ia ungkapkan saat mengisi Seminar Ekonomi Universitas Kebangsaan Republik Indonesia di Hotel Bidakara, Jakarta, Selasa, 15 Agustus 2023.
Baca Juga:
Pemerintahan Presiden Prabowo akan Evaluasi Seluruh Proyek Strategis Nasional yang Sedang Berjalan
Ingin Proyek Infrastruktur Lebih Efisien, Presiden RI Prabowo Subianto: Swasta Silakan Bergerak
Menurutnya, Indonesia memiliki kekayaan dan kemampuan yang berpotensi untuk menjadikan Indonesia Emas pada tahun 2045.
Baca artikel lainnya di sini: Prabowo Subianto Sebut ‘Jokowinomics’ Merupakan Aplikasi Nyata dari Kebijakan Ekonomi Pancasila
Oleh sebab itu, kata Prabowo Subianto, produk-produk lokal harus dikembangkan.
“Ini luar biasa mudah-mudahan nanti merek-merek bagus bisa terus maju. Kita pakai parfum, jam tangan, buatan Indonesia,” kata Prabowo Subianto.
Baca Juga:
Kejaksaan Agung Tanggapi Vonis Bebas PN Pontianak dalam Kasus Penambangan Ilegal oleh Warga Tiongkok
Adapun ia menyebut contoh lainnya adalah Jeep buatan dalam negeri yang dinamakan “Maung” sesuai pilihan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Prabowo menjelaskan, meskipun modal produksi di awal akan lebih mahal, itu merupakan konsekuensi yang harus ditempuh untuk menciptakan kemandirian industri.
“Kalau menurut saya, kita produksi lebih mahal sekarang tapi buatan Indonesia, di-desain pabriknya, pekerjanya orang Indonesia karena kita negara besar,” jelasnya.
Ia menyarankan konsep ekonomi yang patut diterapkan yaitu “Ekonomi Pancasila”, yang mengutamakan kepentingan nasional.
Baca Juga:
Ada Pihak yang Diam-diam Incar Posisi Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri: Gila!
Tahun 2025, HSBC Global Research Perkirakan Perekonomian Indonesia Tumbuh Sebesar 5,1 Persen
Bahas Hubungan Bilateral, Prabowo Subianto dan Anwar Ibrahim Bertemu di Rumah Tangsi Malaysia
“Ekonomi pancasila berdasarkan kepentingan nasional Indonesia, demi harga diri bangsa. Kita ingin berdiri di atas kaki kita sendiri,” imbuh Prabowo Subianto.***